TERUSLAH MENULIS SELAMA KITA MASIH BISA MENULIS

"TERUSLAH MENULIS SELAMA KITA MASIH BISA MENULIS"

Kamis, 29 September 2011

SRI KINI MENJADI SOROTAN RAKYAT INDONESIA


Partai Serikat Rakyat Independen (SRI) yang muncul dalam beberapa hari ini menjadi sorotan public, lebih-lebih partai ini mengusung Sri Mulyani menjadi Capres di 2014. Rocky Gerung, Anggota Majelis Pertimbangan Partai SRI memaparkan, bahwa partainya serius mendukung Sri Mulyani Indrawati (SMI) untuk maju dalam Pilpres 2014 mendatang.
13124605931606954939
Partai SRI (foto: lockerz.com)
Rocky yang selama ini dikenal sebagai pengamat politik dari UI itu, menjelaskan bahwa ideologi SRI adalah republikanisme. Yang berarti, mengaktifkan warga negara dalam politik, warga negara bukan penerima pasif. Lalu tentang Partai SRI disebut-sebut sebagai kendaraan SMI dalam Pemilu Presiden 2014 mendatang,karena memang SMI adalah ukuran terbaik saat ini, kalau ada ukuran yang lebih ya akan diganti. Sampai saat ini tidak ada tokoh yang memberi pelajaran dalam melakukan reformasi birokrasi dan etika politik.
Tantangan Partai SRI cukup berat dalam pemilu ke depan. Salah satunya aturan batas ambang keterwakilan parlemen (parliamentary threshold) yang kemungkinan di kisaran 4-5 persen. PT merupakan prosedur yang mesti ditempuh. Namun yang kita hadirkan contoh politik SMI, jadi ini ukuran bagi partai lain. Jika ada partai lain yang memiliki integritas seperti SMI pasti kita dukung.
Partai SRI tetap akan memasang target maksimalis dengan tetap memajukan SMI sebagai capres dan mendukung SMI merupakan kaedah dalam politik seperti itu. Pendanaan partai SRI, kalau ukurannya jual beli suara atau adu rekening pasti kita kalah, karena sumber dana dari iuran anggota. Partai SRI menghadirkan partai politik dengan pelibatan aktif dari anggota, makanya dinamakan rakyat independen. Dengan cara ini tidak terikat dengan investor atau cukong. Mengenai isu dukungan asing terhadap Sri Mulyani, orang tidak bisa terjemahkan kalimat yang diucapkan para diplomat. Yang dimaksud mungkin adalah, bagaimana dengan figur SMI. Faktanya SMI saat ini di Bank Dunia membawahi 120 negara. Dia pasti dikenal.
Partai SRI didirikan sejumlah pendukung mantan Menteri Keuangan SMI untuk calon presiden dalam Pemilu 2014 pada 22 Mei 2011. Partai tersebut dibentuk oleh para aktivis Solidaritas Masyarakat Indonesia untuk Keadilan yang selama ini mendukung SMI. Menurut Ketua Umum Partai SRI, Daminaus Taufan, dalam sebuah kesempatan mengatakan bahwa sebelumnya para tokoh dan aktivis yang menggagas partai ini tidak terjun dalam politik praktis. Kondisi bangsa yang semakin tidak menentu menjadi alasan mereka turun gunung membentuk Partai SRI. Mereka prihatin dengan korupsi yang masih merajalela, etika masyarakat yang melemah, dan permasalahan bangsa lain yang membuat masyarakat semakin terabaikan.
Disamping itu, para aktivis itu juga membentuk partai karena menyadari bahwa perjuangan untuk menciptakan negara yang bersih dan berkeadilan tak bisa dilakukan hanya dengan menggunakan kendaraan organisasi kemasyarakatan. Dengan membentuk partai politik, menurut Damianus, implikasi perjuangan akan lebih nyata dan langsung dirasakan masyarakat. Ide-ide SMI akan adanya pemerintahan yang bersih tidak bisa diperjuangkan dengan menggunakan ormas sebagai kendaraan. SMI sebenarnya sudah tahu dukungan kami untuk mencalonkan sebagai presiden 2014, tetapi belum memberikan jawaban resmi. Mungkin karena masih terikat dengan jabatannya sebagai Managing Director World Bank.
Partai SRI sudah mendaftarkan diri ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia sebagai partai peserta Pemilu 2014, pada tanggal 03 Agustus 2011. Meski belum mendapat tanggapan resmi dari SMI, Partai SRI telah memiliki kepengurusan di 33 provinsi di Indonesia. Saat ini Partai SRI tengah mempersiapkan diri dengan serius memenuhi persyaratan verifikasi partai politik yang batas akhirnya ditetapkan pada 22 Agustus 2011. Susunan kepengurusan Partai SRI, antara lain, meliputi Ketua Umum Damianus Taufan, Sekretaris Nasional Yoshi Erlina, Bendahara Susy Rizky Wiyantini. Sejumlah tokoh masuk sebagai anggota Majelis Pertimbangan, di antaranya Arbi Sanit, Rocky Gerung, A Rahman Tolleng, Fikri Jufri, dan Dana Iswara.
Diharapkan Partai SRI akan membuat sebuah semangat baru dalam percaturan politik di Indonesia.-

SELALU TERLAMBAT


13124426041188743273
AA Indonesia
Acara menyambut HUT RI tahun ini agak kurang semarak karena bertepatan dengan bulan Ramadhan, namun banyak yang melaksanakannya sebulan sebelumnya. Di Jakarta, pada acara tujuhbelasan yang dilaksanakan bulan yang lalu, telah diadakan perlombaan yang lain dari pada yang lain.
1312444711168732498
Perlombaan Melempar Arloji Dari Atas Gedung Bertingkat 30 Lantai. Yaitu suatu perlombaan dimana seorang peserta harus melempar dan menangkap kembali arlojinya masing-masing. Lomba tersebut diikuti oleh 17 orang dari berbagai daerah. Ada yang dari Aceh, Menado, Gorontalo, Palembang, Solo, Yogyakarta, Semarang, Bandung, Bogor, Tangerang, Papua, Sulawesi, Ambon, Jakarta dan ada juga peserta yang dari Kalimantan.
131244517644987058
Dari seluruh peserta yang ikut tersebut hanya tiga orang yang mempunyai waktu yang terbaik. Yaitu Sdr. Bayu dari Bandung, dia hanya sempat menempuh sampai di tangga lantai 1 dan tak dapat menangkap arlojinya.
1312444778466035364
Kemudian Sdr, Ibay peserta dari Menado, dapat menempuh sampai keluar gedung namun juga tidak berhasil menangkap arlojinya.
13124448371074655280
Dan yang menjadi juaranya adalah Sdr. AA dari Kalimantan, setelah ia melempar arlojinya dia turun dan sempat mampir ke kantin yang ada di lantai 9, memesan secangkir kopi susu dan merokok sebentar, lalu ia turun lagi sampai ke keluar gedung dan langsung menangkap arlojinya.
13124448771718811183
Ketiganya mendapatkan hadiah yang telah disediakan oleh panitia. Setelah penyerahan hadiah dilaksanakan, AA ditanya oleh wartawan,
13124455361282699756
“Wah anda sangat luar bisa sekali, dari semua peserta hanya anda yang dapat menangkap arloji, bagaimana bisa ya?”, tanya wartawan heran.


13124444161186008734
AA Weker
“Oh…arloji saya memang selalu terlambat 30 menit….”, sahut AA santai.

MANSTAF………


13063217071196373090

130632173695427893

——————————————————————————————————————————————–
Ingin ke Planet Kenthir silahkan klik logo ini !
1304620811527144548


PERHATIAN !!!!!!!!!!!Nama, tempat dan kejadian dibuat sengaja hanya untuk hiburan dan kekenthiran,

Boleh marah tetapi harus tetap nyengir…

WASPADA AYAM TIREN DAN DAGING BERFORMALIN DI PASAR JAKARTA!


Petugas Sudin Peternakan dan Perikanan Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Jakarta Pusat, kemarin (Rabu 03 Agustus 2011) telah melakukan razia pasar secara serentak. Ketakutan warga terhadap peredaran daging tidak laik konsumsi menjadi kenyataan. Karena ternyata di pasar, bukan hanya daging ayam mati kemaren (tiren), tetapi daging berpengawet mayat alias berformalinpun telah ditemukan.
13129030601639294254
Ayam Tiren (foto Istimewa)
Di Jakarta Timur, petugas sukses menggagalkan penjualan 19 ekor ayam tiren di Pasar Klender. Sedangkan di Jakarta Selatan, petugas setempat berhasil menyita 15 ekor ayam dan jeroan berformalin dari tangan pedagang di Pasar Kebayoran Lama. Dan di Pasar Gondangdia, Pasar Kebon Jati dan Pasar Palmerah, Jakarta Pusat, Sudin setempat mendapati 50 kilogram daging ayam berformalin dan ayam tiren.
Menurut Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Sudin Peternakan dan Pertanian Jakarta Pusat, Sarjoni, puluhan daging tersebut didapat dari dua pedagang. Masing-masing sebanyak 25 kilogram dan langsung disita. Dalam aksinya petugas yang memulai kegiatan razia pada pukul 02.00 hingga pukul 06.00 ini, melakukan penyusuran setiap meja pedagang.
Menurut Kasudin Peternakan dan Perikanan Jakarta Timur, Edi Santoso, didampingi Kasi Pengawasan dan Pengendalian Sudin Peternakan dan Perikanan Jakarta Timur, Sabdo Kurnianto, untuk mendapat belasan ayam tiren tersebut pihaknya harus mengecek hingga ke bawah meja pedagang. Hasilnya kami menemukan 15 ekor ayam tiren terendam air dalam ember yang disembunyikan pedagang. Tidak hanya itu untuk mengetahui daging ayam tersebut positif mengandung formalin petugaspun harus menciumi daging ayam tersebut satu-persatu.
Hal yang sama juga dilakukan Kasudin Peternakan dan Perikanan Jakarta Selatan, Chaidir Taufik yang didampingi Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian (Wasdal) Nurhasan saat melaksanakan razia di Pasar Kebayoran Lama. Petugas mengambil 64 sampel daging ayam dari 8 pedagang. Dengan rincian daging ayam 56 ekor, 5 usus ayam, 2 kaleng jeroan dan 1 sampel air yang digunakan untuk merendam ayam.
Setelah diperiksa tim laboratorium kesehatan masyarakat veteriner (lab kesmavet) Jakarta yang membawa mobil laboratorium keliling, hasilnya 4 usus ayam dan 15 ekor daging ayam positif berformalin. Ulah pedagang ini dapat dijerat Perda No 5/1992 dengan hukuman kurungan 3 bulan ditambah denda Rp5 juta.
Menurut Chaidir, dengan adanya temuan ini ia berharap agar warga dapat lebih waspada dan teliti saat membeli daging ayam. Terlebih khusus daging berformalin sangat mudah dikenali karena dagingnya kesat dan kenyal serta tidak dikerubungi lalat.
Pengurus harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Tulus Abadi, mengatakan bahwa banyak tangan nakal pedagang ini akibat adanya celah dari tata niaga saat ini. Sehingga formalin tersebut mudah didapat dan disalahpergunakan. Untuk itu ia meminta jajaran Kementerian Perdagangan (Kemendag) melihat kembali tata niaga tentang bahan berbahaya. Misalnya berapa banyak orang dibolehkan membeli formalin, zat pewarna dan zat berbahaya lainnya. Sehingga harus ada batasannya dan mereka yang membeli bahan tersebut harus menjelaskan keperluannya. Jadi petugas pengawasan harus memantau betul kemana dan untuk apa bahan berbahaya tersebut dipakai.-
*(Sumber dari berbagai media)

TERLAMBAT SATU JAM




13123949432134086594
Pada suatu hari Ojan (panggilan Maskolis ketika masih kecil) sedang bermain mainan kereta listrik di ruang tamu, dia bicara sendirian. Lalu pada saat mainan kereta listriknya berhenti, dia berteriak ;
“Hey…udah sampe nih, ayo para monyong-monyong turun dan para bangsat-bangsat yang mau berangkat cepetan naik, kereta segera mau jalan lagi !”
13123952331166274665
Maskolis waktu masih kecil….hehe

Ibunya Ojan dari dapur mendengar teriakan tersebut, lalu segera menghampiri Ojan dan berkata ;
“Ojan, kamu tidak boleh berbicara seperti itu, harus yang sopan ! Nah…sebagai hukumannya, sekarang kamu masuk kamar, nanti se jam lagi baru boleh main, tapi bicaranya harus sudah baik dan santun.”






13123974142054331219
Ibunya Ojan….hehe
Se jam kemudian Ojan main kereta listrik lagi, sambil berkata ;
“Para penumpang yang terhormat, kereta akan segera berangkat kembali, untuk itu semua penumpang kami persilahkan duduk di tempatnya sesuai dengan tiket masing-masing. Selamat menikmati perjalanan anda. Dan bagi penumpang yang merasa kesal karena keberangkatan terlambat selama satu jam, silahkan memaki orang yang berada di dapur itu.”, kata Ojan sambil menunjuk arah dapur.
MANSTAF………
13063217071196373090
130632173695427893
——————————————————————————————————————————————–
Ingin ke Planet Kenthir silahkan klik logo ini !
1304620811527144548

RAMADHAN 2


1312390471321851778
Puisi : Edy Priyatna


Sungguh taman itu telah tiba
dengan pintu gerbang putih
dihiasi bunga-bunga kebajikan
dilindungi hamparan rumput sedekah
dilengkapi kolam ringan tangan pada sesama……..



Sungguh kutelah masuk ke taman itu
paginya disejukkan doa fajar menyingsing
siangnya dihangatkan sinar mentari menahan nafsu
malamnya diterangi rembulan shalat malam
nikmatnya hidup di taman indah segala bulan…………….



(Pondok Petir, 01 Agustus 2011)
Sajak sebelumnya :
___________________________________________________
DESA RANGKAT  menawarkan kesederhanaan cinta untuk anda,  datang, bergabung  dan berinteraksilah bersama kami (Klik logo kami)
13013791301221151128

ALFRED RIEDL AKAN MELATIH PERSIB BANDUNG!


Alfred Riedl, mantan pelatih tim nasional Indonesia, dilaporkan akan melatih Persib Bandung dan manajemen ‘Maung Bandung’ menilai pelatih itu akan mampu melaksanakannya dengan baik. Agen Riedl sudah menyampaikan penawarannya untuk melatih Persib, namun itu baru tawaran. Masih ada sejumlah pelatih lainnya yang menawarkan diri, yang pasti akan ditentukan setelah rapat tim kecil oleh Persib.
1312383301322334289
Alfred Riedl (foto: bola.kompas.com)
Menurut Anggota Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Kuswara di Bandung, pada hari Rabu 03 Agustus 2011, boleh-boleh saja pelatih manapun menawarkan diri untuk melatih Persib karena pihaknya hingga saat ini belum menetapkan pelatih yang akan melatih tim Maung Bandung. Terkait kemungkinan menggandeng Rahmad Darmawan yang saat ini mendapat tugas melatih Timnas PSSI U-23 untuk SEA Games, Kuswara tidak berkomentar banyak. Isu santer mengarah ke Rahmad Darmawan, namun sejauh ini belum ada kepastian.
Riedl sangat layak dipertimbangkan untuk melatih Eka Ramdani dan kawan-kawan. Pelatih asal Austria itu telah membuktikan kapasitasnya membawa Timnas PSSI menempati peringkat kedua Piala AFF. Persib saat ini membutuhkan sosok pelatih yang memiliki karakter dan punya pengalaman sukses dalam membawa tim asuhannya. Riedl memiliki pengalaman mengamati tim-tim peserta Liga Super Indonesia (LSI) serta sejumlah pemain kunci di Indonesia sehingga menjadi nilai tambah bagi pelatih itu.
Termasuk Persib Bandung, bukan tim asing bagi Riedl karena beberapa pemain asuhannya saat di Timnas PSSI berasal dari Persib seperti Maman Abdurahman, Atep, Eka Ramdani, Nova Aryanto dan Christian Gonzales. Kita lihat saja nanti, yang jelas penunjukan pelatih merupakan langkah awal, selanjutnya menyusun tim.
Namun sebelumnya Persib melalui Manajer Persib H Umuh Muhtar sempat menyatakan timnya tidak akan menggunakan pelatih asing. Tetapi sebagai tim besar Persib tetap harus terbuka dalam mempersiapkan skenario pembentukan tim. ‘Maung Bandung’ yang sudah dua musim melakukan swastanisasi, pada kompetisi mendatang telah mencanangkan target juara untuk musim depan.
Ada sejumlah sponsor dipastikan memperkuat posisi keuangan Persib yang pada tahap awal telah menyiapkan anggaran senilai Rp10 miliar untuk rekrutment pemain untuk musim depan. Diharapkan Persib akan lebih baik lagi dari musim sebelumnya. -
*(Sumber dari berbagai media)

STATUS GUNUNG MARAPI KINI MENJADI SIAGA!


Gunung Marapi yang terletak di kawasan Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Agam, Sumatera Barat, statusnya naik dari waspada menjadi siaga setelah meletus sembilan kali serta mengeluarkan banyak debu vulkanik pada hari ini Rabu 03 Agustus 2011. Gunung Merapi tersebut sejak meletus sekitar pukul 09.00 WIB hingga 14.00 WIB mengeluarkan banyak debu vulaknik.
1312373906645774591
Gunung Merapi (foto: Istimewa)
Menurut Kepala Bidang Penanggulangan Bencana BPBD Sumbar, Ade Edwar, di Padang, Rabu, dengan status siaga ini maka aktivitas masyarakat yang berjarak sekitar lima kilometer dari Gunung Marapi harus dihentikan. Peningkatan status dari waspada ke siaga ini disebabkan tingkat deformasi, gempa vulkanik, serta gas vulkanik yang meningkat secara signifikan.
Warga yang berada di wilayah II daerah rawan bencana Marapi harus meningkatkan kewaspadaan dan pendakian gunung Merapi juga harus dihentikan. Pemerintah telah siap dengan menjalankan Prosedur Pelaksanaan Baku sesuai dengan ketentuan penanggulangan bencana letusan Gunung Marapi. Status Merapi dari waspada menjadi siaga, Pemerintah mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Menurutnya, Pemerintah terus-menerus melakukan pemantauan dan memonitor semau aktivitas yang terjadi di Gunung Marapi.
Petugas juga sudah disiapkan selama 24 jam,untuk terus menerus diminta memantau sifatnya alamiah yang ada digunung merapi tersebut. Pihaknya telah menghimbau warga sekitar yang berada di kaki Gunung Marapi untuk tetap selalu waspada jika terjadi letusan.
Gunung Marapi yang juga dikenal sebagai Berapi memiliki ketinggian 2891,3 m dari permukaan air laut. Sebagai salah satu gunung yang paling aktif di Sumatera, Marapi sudah sering meletus. Terhitung sejak akhir abad 18 hingga 2008 tercatat kira-kira sudah 454 kali melatus, 50 di antaranya dalam skala besar, sedangkan sisanya dalam skala kecil dengan mengeluarkan abu belerang. Gunung tersebut merupakan objek wisata yang sering dikunjungi oleh pada wisatawan. Di antara sekian banyak gunung yang ada di Sumatera Barat Gunung Marapi sudah memiliki jalur tetap untuk para pendaki, sehingga memudahkan para pendaki untuk melakukan pendakian. Di gunung ini, terdapat bunga edelwis yang tumbuh bermekaran di sekitar lereng gunung, yang menambah indahnya pemandangan Gunung Marapi.
13123739751453698218
Gunung Marapi berada dekat dengan kota Bukittinggi, tepatnya di sekitar Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, Indonesia. Pernah meletus pada tanggal 8 September 1830 dilaporkan Gunung Marapi mengeluarkan awan yang berbentuk kembang kol abu-abu kehitaman dengan ketebalan 1.500 m di atas kawahnya, disertai dengan suara gemuruh. Juga pada tanggal 30 April 1979, menurut laporan pers disebutkan 60 orang tewas akibat letusan Gunung Marapi dan disebutkan juga 19 orang pekerja penyelamat terperangkap oleh tanah longsor. Letusan tersebut dikatakan juga mengeluarkan batu dan lumpur yang menyebabkan kerusakan sedikitnya pada lima daerah kawasan pemukiman penduduk setempat.
Untuk itu diharapkan kondisi ‘siaga’ Gunung Marapi tersebut tidak meningkat dan kepada para warga sekitar untuk selalu tetap waspada mengikuti perkembangan lebih lanjut.-
*(Sumber dari berbagai media)

STATUS GUNUNG LOKON MASIH SIAGA!


Gunung Lokon di Sulawesi Utara pada Selasa 02 Agustus 2011, kembali meletus hingga pukul 21.30 WITA dan letusan vulkanisnya terpantau mencapai 17 kali. Meskipun frekuensi letusan sudah mencapai belasan kali sepanjang hari ini, namun menurutnya, status gunung yang pernah berupsi hebat 1991 ini masih berstatus siaga. Material vulkanis yang dikeluarkan berupa abu putih keabuan dengan ketinggian sekitar 400 meter.
13123657871948746873
Gunung Lokon (sumber: world66.com)
Menurut petugas Pos Gunung Api Lokon dan Mahawu Kakaskasen, Kota Tomohon, Jemmy Runtuwene, bahwa keputusan menaikkan status adalah kewenangan Pusat Vulkanologi, Mitigasi Bencana Geologi Bandung. Belum ada perintah dari sana. Kalaupun sudah ada, pasti secepatnya dikoordinasikan dengan instansi terkait. Letusan yang terjadi beberapa hari setelah status Gunung Lokon diturunkan dari awas menjadi siaga 24 Juli pekan lalu sebagai letusan kecil. Salah satu indikatornya adalah tingginya letusan.
Letusan terakhir 16.45 WITA dengan ketinggian 400 meter. Ini memang masih kategori letusan kecil bila dibandingkan dengan letusan 17 Juli yang mencapai ketinggian sekitar 3.000 meter. Letusan waktu itu dikategorikan besar. Menurut Runtuwene, hingga saat ini yang terekam hanya tremor. Pihaknya juga memperkirakan masih terjadi aktivitas magmatik di dasar kawah.
Akibat letusan tersebut debu vulkanis sempat mengganggu pandangan pengendara roda dua. Debu vulkanis tipis telah mengguyur areal perkebunan Kelurahan Tinoor, Kecamatan Tomohon Utara, Kota Tomohon, Sulawesi Utara sekitar 20.30 WITA. Sebagian debu vulkanis yang dibawa angin selatan ini sempat jatuh di ruas jalan yang menghubungkan Kota Tomohon dan Kota Manado. Meski begitu, aktivitas lalu lintas yang melalui jalur ini masih normal. Namun kalau letusannya cukup besar, bukan tidak mungkin jalur Tomohon-Manado ini akan ditutup.
Sementara itu hingga pekan ketiga pascaletusan Gunung Lokon, sebanyak 287 warga kelurahan Kinilow dan Kinilow I, Kecamatan Tomohon Utara, Kota Tomohon, belum diizinkan pulang oleh pemerintah kota setempat. Para pengungsi memang masih ditampung di tempat pengungsian karena alasan keselamatan.
Menurut Komandan Komando Tanggap Darurat Kota Tomohon Arnold Poli, di Tomohon, Selasa 02 Agustus 2011, para pengungsi ini adalah warga yang tinggal di radius tiga kilometer, daerah rentan dengan bahaya awan panas bila sewaktu-waktu terjadi letusan. Arnold yang juga menjabat Sekretaris Kota Tomohon mengatakan untuk sementara para pengungsi ditampung di Taman Kota.
Bahaya awan panas yang kami kuatirkan. Apalagi hingga kini letusan-letusan kecil masih terjadi. Kami tidak inginkan ada warga yang jadi korban. Untuk mengantisipasi adanya pengungsi yang nekat pulang ke rumah, Arnold mengungkapkan pemda berkoordinasi dengan aparat keamanan masih menempatkan petugas jaga di sekitar lokasi pengungsian. Mereka tak segan-segan melarang warga yang akan melakukan aktivitas di daerah bahaya ini. Ia berharap kepada para pengungsi agar jangan dulu kembali ke rumah. Status Gunung Lokon masih siaga sehingga masih dikategorikan berbahaya.
Sekitar lima ribuan pengungsi ditampung di sejumlah lokasi pengungsian milik pemerintah dan swasta, pasca letusan pertengahan Juli 2011 lalu. Namun setelah status diturunkan dari awas menjadi siaga 24 Juli 2011, warga Kelurahan Kakaskasen I, Kinilow dan Kinilow I yang tinggal di radius 3,5 kilometer sudah diizinkan pulang. Diharapkan aktivitas gunung tersebut segera meredam sehingga seluruh pengungsi dapat kembali ke tempatnya masing-masing.-
*(Sumber dari berbagai media)

MARZUKI ALIE MINTA STOP PEMBERITAAN TENTANG PEMBUBARAN KPK


Marzuki Alie berkata agar koruptor dimaafkan membuktikan bahwa dia pro koruptor. Semangatnya ingin membubarkan KPK bertentangan dengan semangat reformasi yang bertekad memberantas korupsi. Hal itu disampaikan Prof. Dr. Sofjan Siregar, MA kepada media, menyikapi opini Ketua DPR RI Marzuki Alie yang dinilainya semakin mengaburkan semangat dan amanat reformasi untuk memperbaiki negeri ini.
Jika logika Marzuki dipakai, maka semestinya DPR harus dibubarkan lebih dulu, karena lembaga paling korup adalah DPR, selain itu kebanyakan gerombolan DPR adalah penipu, calo anggaran dan penguras uang rakyat. Delik pidana yang dilakukan para gerombolan DPR bukan delik aduan, sehingga KPK harus proaktif berinisiatif menangkap terlebih dulu para gerombolan itu, termasuk Marzuki pentolannya.
Menurut Sofjan, Guru Besar pada Islamic University of Europe, Rotterdam, Marzuki bukan figur pro reformasi yang dapat membawa perbaikan dan perubahan. Antara lain kegigihannya mewujudkan pembangunan gedung baru DPR yang sarat indikasi korupsi dan ucapan-ucapannya juga tidak merefleksikan semangat rakyat yang ingin negeri ini menjadi bersih.
Setelah skandal korupsi Nazarudin-Kemenpora-Wisma Atlet meledak, isu gedung baru DPR yang semula gencar langsung tiarap, setelah terlebih dulu satu perusahaan peserta menarik diri. Dalam kaitan ini Marzuki terdepan dalam melakukan pembohongan data dan informasi. Semula dibilang Rp 9 miliar telah dibayarkan ke konsultan, kemudian berubah lagi Rp 14 miliar. Kebohongan itu tambah jelas lagi ketika Marzuki berbohong bahwa semua fraksi telah setuju, ternyata beberapa fraksi di DPR tidak setuju.
Sebelum KPK dibubarkan oleh Marzuki dan gerombolannya, maka KPK telah cukup memiliki alat bukti dan fakta untuk terlebih dulu menjadikan Marzuki sebagai tersangka. Berdasarkan logika, mestinya pembubaran DPR duluan itu lebih relevan dan pas sebelum KPK. Jika KPK terlambat menangkap Marzuki, maka sebaiknya rakyat jangan hanya bicara, tapi harus ada terobosan yang bisa dan sah bertindak membantu KPK demi menyelamatkan NKRI. Kita harus malu sama Cina dan negara-negara sekitarnya.
13123395701973694145
Marzuki Alie (foto: esq-news.com)
Sementara itu melalui wawancara di sebuah acara Talk Show Jakarta Lawyers Club di TV One, Marzuki Alie menyatakan bahwa pernyataannya telah disalah artikan oleh sebagian media, terutama media Online. Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat ini menyatakan kembali bahwa pernyataannya tersebut jangan dipahami secara parsial. Marzuki bahkan menyatakan siap untuk berdiskusi secara panjang lebar mengenai gagasannya tersebut.
Marzuki Alie menyatakan bahwa dia tidak pernah menyebutkan kalimat ‘bubarkan KPK’, tetapi pernyataannya adalah suatu kalimat pengandaian (conditional sentence) yang tidak mungkin terjadi karena menggunakan kata ‘kalau (if)’ di awal pernyataannya tentang perlu tidaknya KPK sebagai institusi pemberantasan korupsi.
Namun akhirnya ketika diminta closing statement oleh host JLC Karni Ilyas, Marzuki Ali menyatakan dengan tegas, bahkan dengan nada yang agak kesal, bahwa ‘stop pemberitaan tentang pembubaran KPK, titik’.-
*(Sumber dari berbagai media)

PEGAWAI HONORER AKAN SEGERA DIANGKAT MENJADI PNS


Para pegawai hononer di instansi pemerintah akan segera diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS). Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi EE Mangindaan usai mengikuti rapat kabinet terbatas di Kantor Kepresidenan di Jakarta, hari Selasa 02 Agustus 2011 menjelaskan bahwa pemerintah akan mengangkat tenaga honorer yang tercatat sejak 2005.
1312292413426710224
Ilustrasi (istimewa)
Rapat kabinet yang dipimpin Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu memang antara lain membahas tentang pegawai honorer. Ditetapkan bahwa tenaga honorer yang sebelum 2005, akan diangkat bagi yang memenuhi syarat. Sesudah itu tidak ada honorer lagi. Berdasarkan catatan pemerintah saat in, PNS yang bekerja untuk hal-hal administratif sudah cukup banyak.
Pegawai teknis-teknis yang diperlukan, teknis penyuluh lapangan, pertanian, medis, penyuluh kesehatan, pertanian, guru, dan sebagainya. Saat ini, pemerintah sedang melakukan verifikasi data. Verifikasi itu sudah memasuki tahap akhir dan akan selesai dalam waktu dekat. Pemerintah perlu memperhitungkan kebutuhan PNS, ketersediaan anggaran, dan penyelarasan segala aturan peerundangan yang terkait. Pemerintah juga menyiapkan Rancangan Peraturan Pemerintah (PP) tentang pegawai honorer.
Presiden mengatakan perhitungkan dulu detail baru putuskan. Jadi prinsipnya para honorer itu akan diangkat yang memenuhi syarat semua karena masih diverifikasi sesuai PP yang lalu. Kemudian yang kedua, anggaran kita perhitungkan. Ketiga, peraturan-peraturan terkait dengan itu harus sejalan, sehingga mudah-mudahan dalam waktu dekat kita akan segera selesaikan. Kebijakan pengangkatan pegawai honorer itu tidak bertentangan dengan kebijakan moratorium (penundaan) penerimaan PNS. Moratorium PNS berarti penerimaan PNS tidak boleh melebihi jumlah PNS yang pensiun.
Sedangkan untuk pengangkatan pegawai honorer adalah kesepakatan bersama antara pemerintah dan DPR. Pegawai honorer adalah mereka yang telah menyelesaikan pendidikan tertentu dan sudah bekerja, namun belum diangkat menjadi PNS. Jumlah PNS di Indonesia saat ini mencapai sekitar 4,7 juta. Idealnya jumlah PNS adalah 1,8 persen dari jumlah penduduk suatu negara.
Alhamdulillah, mudah-mudahan hal tersebut benar-benar akan terlaksana, mengingat masih banyak guru-guru di daerah yang statusnya masih pegawai honorer. Diharapkan realisasi pengangkatan honorer tersebut akan dilaksanakan dalam tahun ini juga.-
*(Sumber dari berbagai media)

NAZARUDDIN ADA DI LUAR NEGERI?


Apakah benar Nazaruddin berada di luar negeri? Kata Nazaruddin dalam pesan BlackBerry Messengernya : Dia (Sutan Bagindo Fachmi) menyumbang Rp. 1 Milyard supaya nanti dibantu menjadi salah satu pimpinan KPK. Demikian pesan Nazaruddin, pada hari ini Selasa 02 Agustus 2011, kembali melontarkan tuduhan Dia menuding Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Barat, Sutan Bagindo Fachmi, memberikan uang agar dirinya dibantu dalam seleksi pimpinan KPK, yang kini sedang diikuti Fachmi.
1312285860516769596
Bagindo Fachmi pun langsung membantah tudingan Nazaruddin tersebut. Menurut Fachmi buat apa, memangnya dia anggota Demokrat. Fachmi balik menuding Nazaruddin. Menurutnya, Nazaruddin yang saat itu duduk sebagai anggota Komisi Hukum DPR pernah meminta agar dia tidak melanjutkan kasus korupsi pembangunan Rumah Sakit Daerah Dharmasraya di Sumatera Barat tahun 2009. Dia itu terlibat kasus korupsi di Dhamasraya, Sumbar. Menurut Fachmi dia diancam kalau nggak mau akan diberhentikan dari Kejati. Terus dia dimaki-maki di telepon. Nilai proyek RSUD yang menghabiskan dana APBN mencapai Rp52 miliar itu tidak melalui tender, banyak penggelembungan harga. Beberapa pekerjaan juga tidak dikerjakan alias fiktif.
Pembangunan rumah sakit harga tanah Rp300 juta jadi Rp5 miliar, kemudian untuk meratakan habis Rp19 miliar untuk membangunnya Rp30 miliar. Itu nggak pakai tender. Nggak pakai termin-termin lagi uangnya. Mantan Bupati Dhamasraya Marlon Martua diduga terlibat dalam kasus tersebut. Pihak Kejati kemudian menetapkannya sebagai tersangka dan kini menjadi buronan.
Apakah benar Nazaruddin berada di luar negeri? Sutan Bagindo Fachmi telah mengkonfirmasi pesan BBM Nazaruddin, kemudian membuka kasus korupsi yang masih belum tuntas!
*(Sumber dari berbagai media)

NAZARUDDIN ADA DI DALAM NEGERI?


Tidak dapat diketahui keberadaan Nazaruddin yang pasti. Apakah berada di dalam negeri atau di luar negeri? Katanya sih, Nazaruddin masih di luar negeri kalau ada di dalam negeri sudah ditangkap!
Menurut Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Polri, Irjen Pol Anton Bachrul Alam di Jakarta, hari Selasa 02 Agustus 2011, bahwa dia membantah isu bahwa mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin, masih berada di Indonesia. Walau menegaskan buronan kelas kakap itu ada di luar negeri, Alam enggan mengatakan upaya pengejaran apalagi penangkapan yang bersangkutan.
13122780521418743661
Nazaruddin (sumber: morzing.com)
Kini paspor dengan identitas asli Nazaruddin telah dicabut pemerintah. Polri juga mengirim pemberitahuan kepada kepala kepolisian dimana Nazaruddin saat ini berada tersebut. Sebelumnya, Polri mengirimkan red notice ke Interpol. Penerbitan red notice itu berdasarkan permohonan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk tersangka Nazaruddin terkait kasus dugaan suap proyek wisma atlet SEA Games di Palembang.
Hingga sejauh ini, diketahui polisi telah mengirim satu tim tiga orang mengejar Nazaruddin yang telah ditetapkan sebagai buronan internasional. Analisis sementara menyatakan, Nazaruddin berada di suatu negara karena menggunakan identitas palsu. Interpol telah menyebarkan foto beserta ciri-ciri Nazaruddin ke-188 negara anggotanya!
Apakah benar Nazaruddin berada di luar negeri? Dari Singapura tempat keberadaannya yang terakhir bisa saja dia kembali ke Indonesia dengan menggunakan identitas palsu juga!
*(Sumber dari berbagai media)

Senin, 26 September 2011

PERTEMUAN KOMPASIANA DI PGC LANTAI 3A, MENGGUGAH SEMANGAT


Pada hari Jumat tanggal 29 Juli 2011 yang lalu, atas prakarsa Bapak Thamrin telah diadakan pertemuan antar kompasianer atau kopdar dalam rangka silaturahmi menjelang memasuki bulan ramadhan. Saya sendiri dapat hadir pada pertemuan tersebut karena undangan Pak Thamrin via inbox Kompasiana pada tanggal 28 Juli 2011. Tetapi sebelumnya saya sempat khawatir tidak dapat menghadirinya karena jadwal rutin saya bekerja, disamping itu memang pemberitahuannya agak mendadak. Namun karena saya menganggap pertemuan tersebut sebuah kesempatan yang langka dan perlu didatangi, maka saya berusaha untuk mendapatkan ijin. Alhamdulillah, setelah shalat Jumat akhirnya saya baru mendapatkan ijin itu dan langsung konfirmasi kepada Pak Thamrin. Manstaf!
Tepat jam 15.35 wib. saya berangkat dari Tangerang (tempat saya bekerja) menuju ke Pusat Grosir Cililitan (PGC) – Cililitan Jakarta Timur. Alhamdulillah tanpa halangan yang berarti akhirnya saya tiba di PGC sekitar pukul 16.20 wib. Kemudian sesuai dengan undangan bahwa lokasinya pertemuan di PGC Cililitan Food Court lantai 4, maka langsung saya mencari lokasi tersebut namun ternyata lantai 4 di PGC adalah lantai 3A.
13122131381949555492
Kopdar Kompasianer (foto : Istimewa)
Pak Thamrin adalah kompasianer pertama yang saya temui, lalu saya diperkenalkan kepada yang telah hadir lebih dahulu yaitu : Ulihape, Yusep Hendarsyah, Mas Dian Kelana, Sutan Pangeran, Shulhan Rumaru, Arifin Basyir dan obi. Tak lama kemudian datang Babeh Helmi, lalu disusul Kong Ragile hingga waktu selepas magrib. Setelah semua shalat Magrib di lantai tujuh secara bergantian, akhirnya yang lainpun telah berdatangan, Mbak Lina, Yulia Rahmawati, Iswanti Ajah, Achsin El-Qudsy, Sri Wahyuni, Pak Tua Pasaribu, Prof Nur Tjahjadi dan Istrinya, mbak Sri Astuti dan yang terakhir Pak Reflusmen.
1312215753809059057
Pertemuan warga kompasiana tersebut akhirnya telah dihadiri oleh dua puluh satu kompasianer yang datang dari Jabodetabek. Acara dibuka oleh Babeh Helmi, kemudian Pak Thamrin selaku pemerakarsa peretemuan ini memberikan sambut sepatah dua patah kata. Menurut beliau acara ini adalah dalam rangka menyambut bulan Ramadhan yang tinggal dua hari lagi dan juga dalam rangka ulang tahun Pak Thamrin (katanya sih sudah lewat yaitu tanggal 27 Juli). Semangat Ulang Tahun! (lihat postingan Pak Thamrin : Indahnya Kopdaran Kompasiana Menjelang Ramadhan )
13122142111895041976
Pada kesempatan itu Kong Ragile (warga Kenthir) juga diberi waktu untuk menyampaikan kata-kata sambutan, namun akhirnya digantikan oleh Sutan Pangeran. Bahwa pada dasarnya mereka berdua sangat suka sekali dengan adanya pertemuan seperti ini atau kopdar kompasianer. Karena setelah saling bertatap muka kita bisa saling sharing serta paling tidak selalu memberikan semangat untuk menulis di Kompasiana dan diharapkan pertemuan ini menjadi berkelanjutan dengan pertemuaan-pertemuan lainnya.
Lalu sayapun sebagai wakil dari ‘Desa Rangkat’ angkat berdiri memberikan sedikit kata-kata sebelumnya mbak Ulihape dan Yusep menanyakannya. ‘Desa Rangkat’ adalah wadah komunitas warga Kompasiana dalam menuangkan segala ide dan imajinasi kreatif akan sebuah desa yang tumbuh kembang bersama rasa Toleransi, Kesamaan, Persaudaraan dan Persahabatan juga rasa Kekeluargaan yang dijunjung tinggi. ‘Desa Rangkat’ merupakan desa yang dibangun dan dibesarkan melalui hati dan rasa dengan prinsip Diskusi Elok Sarat Asah-asih-asuh dalam meRANGkai KATa.
1312218433565107603
Pertemuan ‘Desa Rangkat’ pada tanggal 02 dan 03 Juli 2011 yang lalu di Yogyakarta telah cukup sukses ( lihat tulisan saya : Pertemuan ‘Desa Rangkat’ di Ganjuran Telah Mengagumkan Para Kompasianer ). Sesuai kesepakatan warga ‘Desa Rangkat’ bahwa InsyaAllah pada tanggal 21, 22 dan 23 Oktober 2011 mendatang ‘Desa Rangkat’ akan mengadakan pertemuan yang kedua dalam rangka Ulang Tahun Desa Rangkat yang Pertama. Lalu pada kesempatan itu pula saya atas nama ‘Desa Rangkat’ selaku RW Rangkat, mengundang kepada para hadirin dan para kompasianer untuk berkenan hadir pada pertemuan tersebut.
Kemudian mengenai keberadaan ‘Desa Rangkat’ sebagai komunitas kompasianer, Mas Yayok selaku Kades Rangkat pernah menjelaskan pada tanggal 13 April 2011 lalu di Surabaya, bahwa Desa Rangkat di Kompasiana.com, diawali oleh keresahan pertentangan di rubrik agama, dan sentuhan persaudaraan dalam komentar yang ditangkap oleh Mommy, maka terbangunglah Desa Rangkat adalah Diskusi Elok Sarat Asah-asih-asuh dalam meRANGkai KATa di kompasiana.com baik berupa tulisan, komentar atau tanggapan dari komentar. Dengan kata lain, Desa Rangkat adalah penjabaran dari Sharing and Connectingnya kompasianadotcom. Mas Iskandarjet, selaku admin pada kesempatan terakhir saat berpamitan, menitipkan salam untuk semua warga Desa Rangkat.
13122145231335768969
Lalu menurut Prof Nur Tjahjadi, bahwa dia menyambut baik acara kopdar ini. Kopdar yang tujuannya mempererat persaudaraan di antara penulis/pembaca kompasiana di seantero Indonesia bahkan juga luar negeri seperti Malaysia, Negara-negara Timur Tengah, hingga benua Eropa, Amerika dan Australia. Komunikasi di dunia maya memang terkadang terjadi gesekan-gesekan yang tak dapat dihindarkan, tetapi dengan adanya kopdar, ketegangan yang sering muncul dapat dieliminir. (lihat tulisan Prof Nur Tjahjadi : Kompasianers Bermaafan Sebelum Puasa di PGC )
Dalam acara itu masing-masing kompasianer memperkenalkan diri. Ada juga yang bercerita mengaku tak pernah baca tulisan orang lain di kompasiana, tapi cuma sempat menulis, terus ditinggal pergi. Ada juga yang senangnya cuma komentar saja. Ada yang tulisannya sudah banyak, dan ada juga yang kadang yang belum berani menulis. Seru juga tuh!
Tak ketinggalan Pak Tua Pasaribu (yang sebelumnya sempat ragu ketika masuk ke area food court, tetapi akhirnya yakin setelah bertemu dengan pak Thamrin), dalam sambutan mengatakan bahwa pertemuan ini sangat positif sekali dan berharap pertemuan ini tidak hanya kali ini saja, tapi harus ada kelanjutannya.
1312215178221453310
Mas Dian Kelana, mengatakan bahwa ia sangat suka acara pertemuan ini sehingga berusaha untuk mengabadikannya secara detail. Tentunya akan melaporkan secara detail pula acara kopdaran ini (lihat liputan Mas Dian Kelana : Kopdar PGC: Ketika Ramadhan Datang, Semoga Kita Dalam Keadaan Suci )
Kemudian Babeh sempat menjelaskan tentang pertemuan kompasianer yang paling berkesan selama ini adalah Pertemuan Desa Rangkat pada awal bulan Juli lalu. Pertemuan ‘Desa Rangkat’ pada tanggal 02 dan 03 Juli 2011 yang lalu itu telah dihadiri oleh dua puluh sembilan warga dari berbagai daerah antara lain dari Jakarta, Depok, Bekasi, Bandung, Semarang, Klaten, Temanggung, Situbondo, Jember, Surabaya, Palembang, Makassar, Gorontalo, Menado dan tuan rumah DI Yogyakarta. Dalam pertemuan itu telah dilakukan silaturahmi antar warga, diskusi pengalaman penulis, pesan dan kesan komunitas desa rangkat dan sharing dengan komunitas ‘Canting’ DI Yogyakarta serta bakti sosial ke panti asuhan Santa Maria, Ganjuran, Bantul, DI Yogyakarta. Yang paling menarik justru proses kedatangan para warga itun sendiri, yang jauh dari Menado, Makasar, Palembang dan Depok. Ada yang menggunakan pesawat terbang dan ada yang membawa kendaraan sendiri untuk samapai di tempat pertemuan. Dalam pertemuan itu hampir seluruh warga desa rangkat menyatakan kegembiraannya dengan ungkapan kata bahagia yang kerap selalu terlontar dari obrolan-obrolan diantara mereka.
13122182431681732448
Babeh Helmi juga mengharapkan agar kopdar jangan hanya sekadar makan-makan terus tak ada kelanjutannya. Tapi akan muncul ide-ide baru seperti tulisan-tulisan berseri yang ada di ‘Desa Rangkat’. Lalu ia juga menyatakan bahwa kompasiana akan mengadakan acara halal bi halal.
Akhirnya sebelum ditutup acara kopdar atau pertemuan Kompasianer dalam rangka menyambut Ramadhan, Pak Reflusmen berkenan memberikan kata-kata bahwa beliau sangat mendukung adanya acara ini, sama seperti rekan lainnya mengaharapkan aka nada lagi pertemuan yang seperti ini.
Acara tersebut akhirnya ditutup pukul 20.30 wib. oleh Sdr, Achsin El-Qudsy dengan sama-sama membaca Alhamdulillahirobbilalamin………..
1312218518717982918
Yang berdiri dari kiri ke kanan : Kong Ragile, Pak Reflusmen, Pak Thamrin, Pak Tua Pasaribu, Prof Nur Tjahjadi, Yusep Hendarsyah, Sutan Pangeran, Edy Priyatna, Shulhan Rumaru, Achsin El-Qudsy, Obi, Babeh Helmi, Arifin Basyir, Mas Dian Kelana.
Yang duduk dari kiri kekanan : Iswanti Ajah, Sri Wahyuni, mbak Sri Astuti, mbak anu, Ulihape, Lina (Bunda Istvan), Yulia Rahmawati.

Puisi : Edy Priyatna

PERTEMUAN HARI INI

Pertemuan hari ini
telah menyejukkan kalbu
melalukan rasa cemasku
menyirnakan sedihku
menghilangkan dahaga sukma
obat istimewaku…..
Pertemuan hari ini
telah menjelma menjadi puisi
melegakan rasaku
membintangi jiwaku
mencairkan kebekuan hati
gugah semangatku….….


(Desa Rangkat, 29 Juli 2011)
___________________________________________________
DESA RANGKAT  menawarkan kesederhanaan cinta untuk anda,  datang, bergabung  dan berinteraksilah bersama kami (Klik logo kami)
13013791301221151128

PRODUK INDONESIA MASUK HARRODS DEPARTEMENT STORE, LONDON


Dalam rangka promosi mulai 31 Juli-27 Agustus 2011, berbagai produk Indonesia telah masuk ‘departement store’ terkemuka di Inggris, Harrods, London. Menurut Menteri Perdagangan Mari E Pangestu, di Jakarta, hari Minggu 31 Juli 2011, mengatakan bahwa produk Indonesia yang diperjual-belikan di Harrods merupakan produk berkualitas tinggi, sesuai dengan tema pameran ‘Remarkable Indonesia’.
13121449791782106469
Harrods - London (foto: wayfaring.info)
Jika kita melakukan promosi dan penjualan produk di Harrods, ini berarti kita bukan hanya merambah Inggris dan Eropa, namun telah merambah dunia. Karena Toko terbesar itu dikunjungi lebih dari 13 juta pengunjung per tahun baik dari Inggris maupun turis mancanegara.
Dalam pameran tersebut Indonesia menampilkan produk yang sudah diseleksi yaitu mebel dari rotan, kerajinan tangan berupa keramik, barang pecah belah, kerajinan tembaga dan aluminium, kipas, kerajinan kayu, wayang, natural goni, serta perhiasan berbasis mutiara dan perak.
Disamping itu, juga dipamerkan produk fesyen yang terdiri dari syal, tas, baju, selendang batik, legging lycra, sarung batik indigo, kain yang dicelup, batik, dan pakaian, serta kertas daur ulang, dekorasi rumah, alat tulis, perlengkapan makan, lampu, dan perabotan lainnya. Produk-produk tersebut dipilih berdasarkan kategori natural, ‘renewable’ dan ‘recycle’.
Pada pameran tersebut juga dipromosikan kuliner Indonesia seperti nasi goreng, sate lilit, dan kopi tubruk. Kuliner Indonesia sudah sepantasnya dikenalkan secara lebih agresif dan intensif karena kekayaan dan cita rasa yang sangat khas. Diplomasi kuliner sangat tepat untuk dimulai sekarang sehingga dapat merambah ke diplomasi lainnya.
Mendag dalam kesempatan itu juga memimpin pertemuan dengan pebisnis kedua negara. Dari Indonesia diikuti oleh, BNI (perbankan), PT Musim Mas (chemical & biodiesel), Asia Pulp and Paper (pulp dan kertas), PT Gajah Tunggal (ban), PT Timah (timah), PT. Sekar Laut (makanan olahan), PT Dewhirst Indonesia (produk pakaian), UC Silver Jewelry. Inggris merupakan salah satu negara tujuan ekspor nonmigas Indonesia. Selama 2006-2010, nilai ekspor Indonesia ke negara itu tumbuh rata 3,24 persen dan ekspor pada 2010 mencapai 1,69 miliar dolar AS.-

KEGIATAN 'MARHABAN YA RAMADHAN' DI YOGYAKARTA


Kegiatan Kampung Ramadhan Jogokaryan, Yogyakarta, kini semakin menguatkan citra kampung itu sebagai objek wisata religi. Parade bedug keliling Kota Yogyakarta, pada hari Sabtu 30 Juli kemarin, mengawali dimulainya kegiatan Kampung Ramadhan Jogokaryan Ke-7 yang akan menampilkan sejumlah aktivitas selama satu bulan penuh untuk mengisi bulan puasa.
Mobil-mobil bak terbuka berisi bedug berukuran besar dan berbagai alat musik lainnya seperti drum dan gamelan yang ditabuh “Bregada Bedug Jogokaryan”, menyemarakkan parade menyambut Ramadhan tersebut.Ratusan warga kampung juga turut mengiringi parade itu dengan mengendarai mobil pribadi serta sepeda motor.
13121224281955580113
Ilustrasi (istimewa)
Sebuah kegiatan yang sudah menjadi tradisi Kampung itu sejak tahun 2005, pada tahun ini telah menyiapkan sejumlah kegiatan dalam Kampung Ramadhan Jogokaryan di antaranya pasar sore di sepanjang Jalan Jogokaryan yang menjajakan aneka makanan dan minuman, pakaian, souvenir, pernak-pernik Islami, yang menampilkan berbagai potensi ekonomi warga. Selain itu, akan digelar pula lesehan sore yaitu buka puasa yang dikemas dengan berbagai acara menarik seperti “tausyiah humor” dan dongeng anak.
Lalu ada juga “Angkringan Ramadhan”, sebuah pengajian humor, tabligh dan konser kemerdekaan untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang kebetulan jatuh pada bulan puasa.
Selama bulan puasa, takmir masjid juga akan memberikan subsidi sahur bagi warga yang memerlukan, serta menyediakan buka puasa. Khusus untuk buka puasa, akan disediakan sekitar 1.000 porsi setiap harinya yang berbentuk nasi beserta lauk pauk dan minumannya yang akan dimasak oleh ibu-ibu dasawisma di kampung itu.
Sementara itu, Ketua Panitia Kampung Ramadhan Krisna Yuniar mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk apresiasi dan aktualisasi Masjid Jogokaryan untuk menghidupkan dan menghadirkan Ramadhan dengan nuasan khas, rekreatif sekaligus menghibur namun tidak mengurangi muatan dan kesuciannya.
Diharapkan Ramadhan sebagai bulan yang mulia dapat hadir di hati masyarakat dan disambut dengan penuh suka cita sehingga mampu meningkatkan kualitas ibadah dan produktivitas masyarakat secara luas.
Menurut Wali Kota Yogyakarta Herry Zudianto yang membuka kegiatan itu mengatakan bahwa kegiatan ini telah menjadi bukti bahwa masyarakat di wilayah setempat mampu berdaya, sekaligus memiliki kepedulian terhadap lingkungan sekitarnya. Kegiatan ini sesuai dengan gerakan semangat gotong royong `agawe majune Ngayogyakarta (Segoro Amarto)` yang dicanangkan beberapa waktu lalu untuk mengentaskan kemiskinan. Disamping itu Walikota berharap agar masjid bisa menjadi bagian dari pencerahan masyarakat.
Ini adalah salah satu kegiatan kreatif setiap bulan Ramadhan yang sudah menjadi tradisi lingkungan daerah-daerah di Indonesia. Mudah-mudahan kegiatan tersebut tidak mengurangi kekhusu’an dalam menunaikan ibadah puasa.-
Marhaban Ya Ramadhan
Maaf Lahir dan Bathin
Semangat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1432 H.

INDONESIA BERPELUANG MAJU KE BABAK KEMPAT!


Indonesia masuk group E bersama, Iran, Qatar dan Bahrain sesuai hasil undian Piala Dunia 2014 bagi zona Asia yang dilakukan di Rio de Janeiro, Brazil, pada hari Sabtu 30 Juli 2011 waktu setempat, atau Minggu WIB. Adapun hasil undian tersebut sebagai berikut:
Grup A: China, Jordania, Irak, Singapura
Grup B: Korea Selatan, Kuwait, Uni Emirat Arab, Lebanon
Grup C: Jepang, Uzbekistan, Suriah, Korea Utara
Grup D: Australia, Saudi Arabia, Oman, Thailand
Grup E: Iran, Qatar, Bahrain, Indonesia.
Semua pertandingan tersebut akan dimainkan antara tanggal 2 September 2011 dan 29 Februari 2012. Dua tim juara dari masing-masing grup itu akan maju ke babak berikutnya yang terdiri dari dua grup dengan masing-masing beranggotakan lima tim. Dan dua tim teratas dari dua grup tersebut akan maju ke putaran final Piala Dunia. Sedangkan tim yang berada di tempat ketiga dari kedua grup itu akan berhadapan dengan tim tempat kelima dari zona Amerika Selatan di pertandingan play off.
Peluang Indonesia cukup besar berada di group E tersebut,mengingat timnas pernah mengalahkan Qatar dan Bahrain, namun belum pernah bertemu Iran. Jika saja timnas dapat mengatasi Qatar dan Bahrain, maka bukan tidak mungkin Indonesia berpeluang untuk maju ke babak berikutnya atau babak keempat.
Pada babak keempat juga masih berformat grup, namun hanya akan ada dua grup yang diisi oleh masing-masing lima negara. Dua peringkat teratas babak keempat otomatis akan lolos ke putaran final Piala Dunia 2014 di Brasil. Peringkat ketiga dari dua grup tersebut akan diadu. Pemenang laga tersebut akan bertarung pada babak play-off melawan salah satu diantara wakil dari zona CONCACAF, CONMEBOL ataupun Oseania untuk menentukan tiket terakhir menuju Piala Dunia Brasil 2014.
Pertandingan pertama babak ketiga Pra Piala Dunia 2014 itu akan digelar pada tanggal 02 September 2011, Indonesia bertandang ke Iran. Lalu tanggal 6 September 2011, Timnas akan menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Pada tanggal 11 Oktober 2011, menjamu Qatar. Sebulan kemudian tanggal 11 November 2011 bertandang ke Qatar. Selanjutnya pada tanggal 15 November 2011, Indonesia akan menjamu Iran sebelum akhirnya bertandang ke Bahrain pada tanggal 29 Februari 2012.
13131844551197115576
Timnas (foto Istimewa)
Indonesia sudah membuat dua prestasi (lihat catatan saya: Prestasi Indonesia Pertama Membanggakan PSSI Djohar Arifin dan Prestasi Indonesia Kedua ). Apakah Indonesia dapat membuat prestasi yang ketiga kalinya? Mari kita ikuti bersama-sama dan jangan lupa untuk mendoakannya. Karena ini sebuah kesempatan lagi bagi timnas untuk melakukan kolaborasi yang membanggakan bangsa dan Negara. Semoga pada kesempatan yang baik ini timnas dapat menorehkan prestasi yang gemilang ! Kami semua akan selalu memberikan semangat untuk maju! Berjuanglah dan tunjukkan kemampuan itu apapun hasilnya Garuda akan tetap di dadamu!
*(Sumber dari berbagai media)

RAMADHAN


13120483781988227559
Puisi : Edy Priyatna

Malam ini kulihat bulan
walau kadang samar terlihat sinarnya
melengkapi langit berhias bintang
tanda-tanda malam-malam suci tiba
sedang berbaris menunggu giliran
bertemu kembali denganku
membawa catatan-catatan
yang akan dipersembahkan pada-Nya
setiap pagi menjelang……..



Akankah catatan-catatan itu
aku goreskan dengan segenap cinta
dapatkah kumerajut amal soleh

doa dan dzikir
ilmu nan bermanfaat
kitab suci dan sujud
bahagiakan kaum fakir
berbuat baik terhadap sesama
persembahan diriku pada-Nya



Ataukah aku akan alpa
membiarkan malam-malam suci berlalu
sambil mengucurkan air mata
tiada hingga
akibat rasa malu
ketika harus mempersembahkan
catatan-catatan kosong pada-Nya
yang telah banyak memberi……..



(Pondok Petir, 29 Juli 2011)
___________________________________________________
DESA RANGKAT  menawarkan kesederhanaan cinta untuk anda,  datang, bergabung  dan berinteraksilah bersama kami (Klik logo kami)
13013791301221151128

GREEN BUSINESS CENTRE KERJASAMA INDONESIA DAN KOREA SELATAN TELAH DIRESMIKAN


Green Business Center (GBC) atas kerjasama Indonesia dan Korea Selatan telah diresmikan di Jakarta, pada hari Jumat 29 Juli 2011. Indonesia dan Korea Selatan (Korsel) sepakat mendirikan Green Business Center (GBC) sebagai bentuk pelaksanaan kerja sama pengembangan koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) berbasis eco-green yang ramah lingkungan.
Menurut Menteri Koperasi dan UKM, Sjarifuddin Hasan, setelah peresmian mengatakan bahwa pengembangan GBC merupakan bentuk pelaksanaan tindak lanjut antara Kementerian Koperasi dan UKM RI dan Small and Medium Business Administration of The Republic of Korea. Lokasi pengembangan GBC adalah di SME Tower, Gedung Utama Lantai 6 Jl. Gatot Subroto Kav 94 Jakarta. GBC merupakan inkubator untuk meningkatkan dan memperkuat kerja sama dalam bidang perkembangan industri berbasis teknologi hijau bagi koperasi dan UKM.
Saat ini ada 13 penyewa yang bergabung dalam GBC yaitu 10 penyewa dari pengusaha Korea dan tiga penyewa dari pengusaha Indonesia. Diharapkan kedepannya GBC dapat menjadi pusat pengembangan kewirausahaan, transfer teknologi terutama teknologi yang berwawasan lingkungan, serta dapat semakin mendorong kemitraan usaha antara UKM Indonesia dengan UKM Korea.
1312010127572695472
Ilustrasi (istimewa)
Administrator of Small and Medium Business Administration of the Republic of Korea, Kim Dong-Sun, mengatakan, bahwa GBC akan menjadi salah satu lembaga yang mendorong pengembangan industri UKM yang ramah lingkungan di Indonesia. Menurutnya, Korea Selatan memiliki teknologi hijau yang siap diimplementasikan dan Indonesia memiliki aset sumber daya alam yang begitu beragam. Untuk itu diharapkan keberadaan GBC akan mendorong terjadinya transfer teknologi kepada pihak Indonesia dalam pengembangan industri UKM yang lebih ramah lingkungan.
Kemitraan usaha antara UKM Indonesia dengan pengusaha Korea Selatan kini sudah semakin berkembang khususnya dalam industri ramah lingkungan. Dalam kerja sama tersebut, Korea Selatan telah siap bertukar pengalaman tentang pengembangan program dan kebijakan dalam memberdayakan industri ramah lingkungan di kalangan UKM. Mudah-mudahan kerjasama itu akan berjalan dengan baik sehingga alih teknologi dapat segera diserap dan diterapkan ke seluruh Indonesia.-
(Sumber dari berbagai media)